Loading...
| |

Human Capital Division Selenggarakan On Boarding Pegawai Baru

Human Capital Division Selenggarakan On Boarding Pegawai Baru

Skill dan kompetensi pegawai menjadi pilar penting terciptanya service excellent kepada pemberi kerja. Turn over pegawai yang cukup tinggi karena sistem kontrak kerja pegawai berjangka waktu memberikan tantangan tersendiri untuk menjaga kualitas layanan dan upaya mempertahankan kinerja,

Human Capital Division (HCA) menyelenggarakan on boarding kepada para pegawai baru  untuk memberikan pemahaman pekerjaan atau job description sesuai unit yang ditempati dan pengenalan tentang perusahaan. Sehingga karyawan baru dapat bekerja secara efektif dan efisien serta mampu memenuhi target kerja yang dicanangkan.

Pada hari Kamis, 15 Juli 2021 HCA Kembali mengadakan on boarding pegawai baru secara online.  Dimana host acara dilaksanakan dari Kantor Pusat SSI Gedung Graha Manggala Pakarti Jalan Arteri JORR no 70. Peserta yang mengikuti on barding adalah karyawan baru di seluruh kantor Central Operation Unit (COU) yang tersebar di penjuru negeri.

Joko Prabowo, Manager Human Capital Development Unit, memimpin kegiatan tersebut didampingi beberapa anggota. On boarding membahas tentang pengenalan mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM), Cash Deposit Machine (CDM) dan juga Cash Recycle Machine (CRM), diharapkan pegawai baru dapat mengetahui komponen dasar mesin upper & lower compartment machine, mengetahui sarana prasarana yang mendukung kinerja mesin, memahami cara kerja mesin, hingga membahas seputar jenis-jenis problem yang terjadi di mesin.

Agenda selanjutnya disampaikan seputar Tupoksi pegawai COU. Pegawai harus mengetahui tugas pokok dan fungsi masing-masing unit kerja di COU, mengetahui Standard Operating Procedure (SOP) masing-masing unit kerja, mengetahui flow chart kegiatan operasional.

Pegawai juga dilebih dikenalkan pada mata uang Rupiah, mulai dari pemahaman ciri-ciri keaslian uang Rupiah (CIKUR), disampaikan sekilas tentang sejarah uang Rupiah dan mendalami metode 3D dalam memeriksa keaslian uang Rupiah.

Terakhir pegawai dikenalkan perihal Company Profile Perusahaan, seperti mengetahui core business PT SSI, Visi, Misi serta Kebijakan Mutu Perusahaan, serta struktur organisasi perusahaan.

“Penyelenggaraan on boarding merupakan upaya HCA mendukung terjaganya kualitas SDM dalam menjalankan operasional sehari-hari. Sehingga kualitas service excellent kepada para mitra dapat kita jaga” penjelasan Rizky Agustawanto, GM Human Capital Division kepada redaksi.

Semoga kegiatan on boarding bermanfaat bagi para peserta sehingga mampu bekerja dengan maksimal dan berkontribusi lebih kepada perusahaan yang kita cintai.

Amien YRA . . .

Salam,
#SSIGoRebound    #BringItOn    #GaNyerah    #AyoBerubah

0 Comments

Add Like





Kantor Pusat :
Bellagio Office Park, Unit OUG 31-32 Jl. Mega Kuningan Barat Kav E4.3 Kawasan Mega Kuningan, Setiabudi-Jakarta Selatan 12950
(021) 30066109-112

Kantor Pusat Operasional :
Jl. Arteri JORR, No 70, Jati Melati-Pondok Melati, Bekasi 17446
(021) 2947 4350

PT. Swadharma Sarana Informatika

PT. Swadharma Sarana Informatika