Loading...
| |

RUPST Tahun Buku 2020

RUPST Tahun Buku 2020

Jumat, 18 Juni 2021 pukul 13.30 WIB, PT Swadharma Sarana Informatika menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPS-T) Tahun Buku 2020. Sesuai dengan ketentuan di dalam Undang Undang Republik Indonesia nomor 40 tahun 2007, pasal 78 (2) bahwa “RUPS Tahunan wajib diadakan dalam jangka waktu paling lambat 6 (enam) bulan setelah Tahun Buku berakhir”.

Menyesuaikan situasi dan kondisi pandemi saat ini, rapat RUPS diadakan dengan metode hybrid. Ada peserta rapat hadir secara offline (hadir fisik) dan secara online. Panitia menyiapkan tempat penyelenggaraan rapat pertemuan fisik di ruang rapat PT Multimedia Nusantara yang terletak di Gegung Telkom Landmark Tower lantai 41 Jalan Jend. Gatot Subroto Jakarta Selatan. PT Multimedia Nusantara merupakan Pemegang Saham mayoritas dari PT SSI, dimana Pemegang Saham lain adalah : Yayasan Danar Dana Swadharma, PT Tri Handayani Utama dan Koperasi Swadharma.

Salah satu hasil dari keputusan rapat adalah adanya penggantian pengurus perseroan. Bapak M. Anas Malla (Komisaris Utama), Bapak Vivin Haryadi (Komisaris), Bapak John Yuwono (Direktur Utama) dan Bapak Bambang Sapto Adji (Direktur) jabatannya berakhir pada tahun 2021. Sementara, rapat juga memutuskan mengangkat Bapak Agus Bahar selaku Komisaris Utama dan Bapak Mohammad Adil selaku Direktur perseroan yang baru.

Atas hasil keputusan tersebut, maka komposisi perseroan menjadi :

· Bapak Agus Bahar (Komisaris Utama)

· Bapak Ambar Kuspardianto (Komisaris)

· Bapak Joko Sri Purwoko (Direktur)

· Bapak Yudhi Wirawan (Direktur)

· Bapak Mohammad Adil (Direktur)


Terima kasih kepada bapak-bapak komisaris dan direktur yang selesai masa jabatannya atas pengabdian, loyalitas dan kontribusinya sehingga perseroan bisa menjadi market leader di industri Penyelenggara Jasa Pengolahan Uang Rupiah (PJPUR) di Indonesia.

Selamat dapat bapak-bapak Komisaris dan direktur baru, kami yakin perseroan akan semakin maju dan jaya dibawah pimpinan bapak.

Salam,
#SSIGoRebound #BringItOn #GaNyerah #AyoBerubah

0 Comments

Add Like





Kantor Pusat :
Bellagio Office Park, Unit OUG 31-32 Jl. Mega Kuningan Barat Kav E4.3 Kawasan Mega Kuningan, Setiabudi-Jakarta Selatan 12950
(021) 30066109-112

Kantor Pusat Operasional :
Jl. Arteri JORR, No 70, Jati Melati-Pondok Melati, Bekasi 17446
(021) 2947 4350

PT. Swadharma Sarana Informatika

PT. Swadharma Sarana Informatika